Manchester United |
Manchester United mengincar kemenangan pertama di Liga Champions musim ini. Mereka berharap bisa melakukannya di markas klub Rumania, Otelul Galati, Selasa 18 Oktober 2011.
Dalam dua pertandingan awal Liga Champions grup C, Red Devils belum bisa memetik poin penuh. Mereka dua kali meraih hasil imbang, yakni 1-1 saat melawan Benfica dan 3-3 saat menjamu klub Swiss, Basel.
Manajer MU, Sir Alex Ferguson, sepertinya akan kembali menampilkan Wayne Rooney, Javier Hernandez, dan Michael Carrick yang dicadangkan saat melwan Liverpool.
Dua pemain MU, yakni Tom Cleverley dan Darron Gibson, masih mengalami cedera dan kemungkinan belum bisa diturunkan. Selain itu, Rio Ferdinand juga tidak dimasukkan dalam skuad karena rotasi pemain dan persiapan menghadapi big match melawan Manchester City.
Torehan tiga poin menjadi hal yang wajib diraih MU dalam pertandingan kali ini jika masih ingin lolos ke babak selanjutnya.
MU kini berada di peringkat ketiga grup C dengan mengoleksi 2 poin, sementara Otelul Galati berada di posisi juru kunci, masih tanpa poin.
Perkiraan Formasi
Otelul Galati (4-5-1)
Branko Grahovac; Nejc Skubic, Milan Perendija, Sergiu Costin, Adrian Salageanu;Liviu Antal, Ioan Filip, John Ibeh, Giurgiu, Laurentiu Bus; Pena
Manchester United (3-5-2)
David De Gea; Fabio, Phil Jones, Nemanja Vidic, Patrick Evra; Antonio Valencia, Michael Carrick, Anderson, Ashley Young; Wayne Rooney, Javier Hernandez
0 komentar:
Posting Komentar